Home » » Cara Membuat Oralit Sendiri

Cara Membuat Oralit Sendiri

Oralit adalah larutan untuk mengatasi diare. Larutan ini sering disebut rehidrasi oral. Larutan ini mempunyai komposisi campuran Natrium klorida, kalium klorida, glukosa anhidrat dan natrium bikarbona. Larutan rehidrasi oral ini mempunyai nama generik oralit dan larutan ini sekarang dijual dengan berbagai merek dagang seperti Alphatrolit, Aqualyte, Bioralit dan Corsalit.  

Oralit sudah menjadi barang umum apabila kita terkena dehidrasi.  Fungsi oralit yang utama adalah menjaga keseimbangan jumlah cairan dan mineral dalam tubuh.  Untuk itu penting mengetahui cara membuat oralit. Berikut merupakan tips untuk membuat sendiri cairan oralit secara mudah

Sebelum kita membuat cairan oralit, alangkah baiknya kita mengetahui terlebih dahulu apa yang terkandung didalam cairan oralit. Kandungan oralit yang utama adalah campuran antara NaCl dengan gula (glukosa atau sukrosa).

Oralit merupakan satu-satunya obat yang dianjurkan untuk mengatasi diare yang menyebabkan banyak kehilangan cairan tubuh. Perlu diperhatikan bahwa oralit tidak menghentikan diare, tetapi mengganti cairan tubuh yang hilang bersama tinja. Dengan mengganti cairan tubuh tersebut, terjadinya dehidrasi dapat dihindarkan.

Cara membuat oralit kemasan :
1.    Siapkan 1 gelas ( 200 ml ) air matang / telah dimasak
2.    Masukan 1 bungkus bubuk oralit kedalam gelas
3.    aduk sampai larut benar
4.    Cairan oralit siap diminum

Takaran pemberian oralit untuk mengatasi diare (3 jam pertama)

    umur < 1 tahun : 300 ml dalam 1,5 gelas
    1 – 4 tahun : 600 ml dalam 3 gelas
    5 – 12 tahun : 1,2 l dalam 6 gelas
    dewasa : 2,4 l dalam 12 gelas

Takaran pemberian oralit untuk mengatasi diare (setiap habis buang air)

    umur < 1 tahun : 100 ml dalam 0,5 gelas
    1 – 4 tahun : 200 ml dalam 1 gelas
    5 – 12 tahun : 300 ml dalam 1,5 gelas
    dewasa : 400 ml dalam 2 gelas



Cara membuat cairan oralit :
1.    Siapkan gula sebanyak 1 sendok makan
2.    Kemudian 1/4 sendok makan garam
3.    Air masak 1 gelas belimbing
4.    Campuran diaduk sampai larut benar
5.    Tiap habis diare diminum 2 gelas

Demikian tips untuk membuat sendiri cairan oralit secara mudah , semoga bermanfaat

Ditulis Oleh : Ahmad ~Ahmad Aby

seocips.com Anda sedang membaca artikel berjudul Cara Membuat Oralit Sendiri yang ditulis oleh Ahmad Aby yang berisi tentang : Dan Maaf, Anda tidak diperbolehkan mengcopy paste artikel ini.

Blog, Updated at: Maret 22, 2014

0 comments:

Posting Komentar