Home » , » PENGERTIAN SINUSITIS

PENGERTIAN SINUSITIS

Apa pengertian sinusitis?

Sinusitis adalah peradangan atau pembengkakan dinding sinus. Sinus sendiri adalah rongga-rongga yang ada di wajah kita. Rongga tersebut mempunyai muara ke dalam rongga hidung. Rongga sinus normalnya kosong, hanya berisi udara.
Peradangan atau pembengkakan terjadi karena muara sinus tersumbat sehingga sinus terisi cairan. Keadaan ini memudahkan pertumbuhan kuman dan memicu timbulnya infeksi.
Catatan:
  1. Ada 4 jenis sinus yaitu sinus frontalis, sinus maksilaris, sinus etmoidalis, dan sinus sphenoidalis.
  2. Gejala-gejala sinusitis berbeda-beda tergantung sinus mana yang terkena. Gejala sinusitis frontalis antara lain nyeri pada dahi. Gejala sinusitis maksillaris antara lain nyeri pada rahang dan gigi atas, dan nyeri pipi. Gejala sinusitis ethmoidalis adalah nyeri antara dua mata atau nyeri pada bagian samping hidung. Gejala sinusitis sphenoidalis adalah nyeri pada leher, telinga, dan nyeri pada puncak kepala.
  3. Pengobatan sinusitis meliputi pemberian antibiotik untuk mengatasi infeksi, pemberian antinyeri, pemberian dokengestan yang berfungsi memperkecil pembengkakan, dan pembedahan.

Ditulis Oleh : Ahmad ~Ahmad Aby

seocips.com Anda sedang membaca artikel berjudul PENGERTIAN SINUSITIS yang ditulis oleh Ahmad Aby yang berisi tentang : Dan Maaf, Anda tidak diperbolehkan mengcopy paste artikel ini.

Blog, Updated at: April 10, 2014

0 comments:

Posting Komentar