Home » , , , » DONOR DARAH di Air Salek Banyuasin "PEDULI SESAMA"

DONOR DARAH di Air Salek Banyuasin "PEDULI SESAMA"

Kelompok Pendonor Darah (KOPDAR) Air Salek telah mengadakan Kegiatan Sosial Gotong Royong dengan Judul "DONOR DARAH PEDULI SESAMA" yang bertempatan di Desa Enggal Rejo, Kecamatan Air Salek. Kabupaten Banyuasin. Provinsi Sumatera Selatan, Kamis (27/07/2023). 


Sunardi, S.Pd, selaku Ketua Komunitas Donor Darah (Kopdar), PMI Air Saleh mengatakan, kegiatan donor darah ini dilakukan semata-mata kami peduli terhadap sesama, karena kebutuhan yang sangat banyak dalam pemenuhan darah ini maka kami Panitia mengadakan sendiri di Kecamatan Kami. yang selama ini kami sering mendonorkan sendiri ke kota Palembang, namun kali ini kami sendiri dan mengajak masyarakat di Air Salek Khususnya untuk bersama-sama mendonorkan Darah untuk Kesehatan Orang lain di tempat kami dan kami mengundang PMI Sumatera Selatan. 

“Betapa penting untuk melakukan donor darah, karena setetes darah kita dapat menyelamatkan nyawa orang lain, untuk itu kami berharap agar masyarakat melakukan donor darah secara rutin,“ ungkapnya.

Kegiatan Donor Darah ini juga, dihadiri Camat Air Salek Meri Hasan, S.Sos, Kepala Desa Enggal Rejo Edi Yulianto, Kepala KUA Air Salek, Kepala Sekolah SMAN 1 Air Salek, Pimpinan Pondok Pesantren Miftahul Ulum KH. Muhidin Ahmad, Juga Kepala Ponpes Darul Ulum Saleh Jaya KH. Muhammad Said, Kapospol, dan Babinsa. Ketua Kopdar Air Salek Sunardi, S. Pd, beserta anggota, Ketua Kopdar Provinsi Sumatera Selatan Sapri Hardedi.


Sebelum Kegiatan ini kami mulai ada 3 Nara Sumber yang memberikan Sambutan dalam hal unutk menyakinkan masyarakat yang hadir untuk lebih yakin dan ikhlas dalam Donor Darah. dan betapa manfaatnya Donor ini baik untuk pendonor terutama untuk mereka yang membutuhkan. 

yang pertama dari Ibu Bidan Santi selaku pengalaman yang pernah memerlukan darah. Yang kedua dari kepala KUA Kecamatan Air Saleh yang sudah sekian puluh tahun mendonorkan secara rutin darahnya untuk kehidupan orang lain. Yang ketiga dari ketua kelompok komunitas pendonor darah itu sendiri banyak sekali harapan-harapan Dari Dirinya untuk bisa mendonorkan darahnya, bukan hanya dirinya tapi juga panitia, para pendonor yang sudah hadir, juga kedepannya ingin seluruh masyarakat kecamatan Air Saleh bisa mendonorkan darah walau hanya setetes dua tetes tapi bisa memberikan kehidupan untuk orang lain.

Dalam kehadirannya Camat Air Salek Meri Hasan S.Sos, juga mengatakan dalam sambutan, bahwa mengapresiasi kepada Komunitas Donor Darah (Kopdar) Kecamatan Air Salek atas kegiatan donor darah yang dilaksanakan .

“Saya berharap kegiatan ini berlanjut untuk seterusnya di wilayah Kecamatan Air Salek, bahkan pihak kecamatan pun siap menjadi tuan rumah untuk kegiatan donor darah selanjutnya jika diperlukan, bahkan jika perlu semua Perangkat dan BPD yg ada di lingkungan Kecamatan Air Salek bisa di rangkul dan bisa bersama-sama mendonorkan Darah“ ucap Camat.

Selain warga setempat, yang tau akan ada Kegaitan Donor Darah di Desa Enggal Rejo, dia rela datang untuk mendonorkan Darah nya, bahkan dia mengatakan, merasa senang dengan adanya kegiatan donor darah di air salek, saya bisa membantu sesama dengan darah saya meski pertama kali saya melakukan Donor Darah ini. "ungkapnya".

Ditulis Oleh : Ahmad ~Ahmad Aby

seocips.com Anda sedang membaca artikel berjudul DONOR DARAH di Air Salek Banyuasin "PEDULI SESAMA" yang ditulis oleh Ahmad Aby yang berisi tentang : Dan Maaf, Anda tidak diperbolehkan mengcopy paste artikel ini.

Blog, Updated at: Juli 27, 2023

0 comments:

Posting Komentar